Karakter Manusia – Kelebihan dan Kekurangan

Karakter Manusia

Banyak yang mengatakan Karakter Manusia identik dengan Kepribadian.

Manusia pada dasarnya memiliki beberapa karakter. Karakter Manusia pada umunya identik, namun pada dasarnya berbeda.

Setiap manusia dikatakan unik karena muncul karakter-karakter yang berbeda.

Coba simak penjelasan berikut agar anda mengetahui seperti apa karakter anda? apakah saya seperti ini? atau saya akan jadi yang seperti ini?

Terkadang mengetahui kepribadian atau mengetahui karakter diri adalah untuk menjadi manusia yang lebih baik.

Tidak hanya mengetahui karakter atau kepribadian diri sendiri. Ternyata mengetahui karakter dan kepribadian orang lain juga perlu.

Kenapa? agar kita bisa bersosialisasi kepada mereka.

Karena pada dasarnya kita semua manusia adalah makhluk sosial.

Disini anda akan mengetahui bahwa ada 4 karakter manusia di muka bumi. Koleris, Sanguinis, Melankolis, dan Plegmatis .

4 karakter manusia tersebut yaitu Koleris adalah tipe karakter manusia yang kuat, ia menjadi sosok yang tahan banting.

Karakter manusia Sanguinis, berarti dia sosok yang populer. Tipe karakter manusia Melankonis adalah dia yang serba sempurna atau bisa disebut dengan Perfectsionis.

Sedangkan Tipe karakter manusia Plegmatis adalah dia sosok yang suka kedamaian, cinta damai.

Semua karakter diatas bisa bercampur menjadi satu dalam individu yang sama. Coba kita lihat diri kita masing-masing.

Baca Juga: Gangguan Perkembangan Pada Anak

Berikut adalah Jenis-Jenis karakter manusia yang ada di Muka Bumi beserta kelebihan dan kekurangannya.

Daftar Isi

1. Karakter Manusia Koleris

Koleris adalah dia yang kuat, dia yang pantang menyerah, dia yang pantang mundur.

Karena karakternya itu dia pantas menjadi seorang pemimpin. Kenapa Koleris ini sangat cocok jadi pemimpin?.

Karena dia memiliki sikap yang tegas, dapat menentukan keputusan dengan bijak, pantang menyerah, dan tidak mudah untuk kalah.

Dia juga pantas menjadi sosok yang dihormati. Tipe Koleris ini pandai mengatur, dan dia sendiri sangat tidak suka diatur.

Meskipun begitu Koleris ini memiliki kemauan yang tinggi, suka dengan hal baru, suka petualangan, suka tantangan baru.

karakter manusia yang satu ini diidam-idamkan oleh banyak orang.

Mengapa demikian?

karena koleris memiliki pesona yang sangat baik jika dilihat dari luar.

Manusia yang memiliki karakter ini memiliki pengikut yang lumayan banyak, sehingga apapun perkataannya pasti akan banyak yang setuju.

Namun dibalik semua ini, Karakter manusia korelis jarang melakukan hal yang sifatnya senang-senang.

Kestabilan Emosi Koleris

Korelis memiliki bakat memmimpin, dia pantang menyerah, dan juga pantang mundur. Bagi dia perubahan itu sangat diperlukan.

Setiap kesalahan pasti harus diperbaiki dengan baik.

Emosi Korelis cenderung stabil karena dia bisa menyeimbangnkan amarah kala orang lain bertindak sesuka hati.

Koleris merupakan tipe karakter manusia yang cerdas saat memutuskan suatu permasalahan. Selalu mengambil jalan keluar dengan bijak.

Mandiri saat mengerjakan suatu hal, tidak tergantung dengan orang lain.

Sosok Orangtua Karakter Manusia Koleris

Didalam keluarga, Koleris sangat pandai mengatur rumah tangganya.

Menentukan keputusan yang baik dan dapat diterima oleh keluarganya.

Memberikan motivasi dan menentukan arah tujuan yang jelas.

Dapat memberikan jawaban atas keluhan dengan tepat.

Tipe koleris ini sangat membantu dalam ikatan rumah tangga

Sosok Pekerja Koleris

Manusia dengan tipe koleris cenderung berorientasi pada target, memantau suatu gambaran secara menyeluruh, terorganisasi dengan baik.

Disamping itu dia dapat mencari pemecahan suatu masalah praktis yang efisien, bergerak cepat dalam bertindak, mendelegasikan pekerjaan dengan penuh tanggungjawab.

Tipe ini biasanya menekankan pada hasil, membuat target tujuan, merangsang kegiatan.

Koleris dapat berkembang karena saingan dalam pekerjaan, selalu ingin mendapatkan hasil yang baik.

Sosok Teman Koleris

Karena sikap individunya, dan koleris memang lebih senang bekerja sendiri. Jadi jika berteman dengan sosok seperti ini lebih baik dimaklumi jika dia memang maunya sendirian.

Tetapi disamping rasa individualnya, koleris tetap menjadi bibit unggul diantara teman-temannya.

Hal demikian yang membuat dia pantas menjadi sosok pemimpin yang memimpin teman-temannya.

Koleris juga sangat mudah diandalkan, biasanya koleris lebih banyak menyatakan suatu kebenaran.

Karakter Manusia

Kelebihan Karakter Manusia Koleris

  • Senang Memimpin, Membuat Meputusan, Dinamis dan Aktif
  • Bebas, Mandiri dan Berkemauan Keras untuk Mencapai Sasaran
  • Berani Menghadapi Tantangan dan Masalah
  • Prinsip “hari esok harus lebih baik dari hari ini”
  • Mencari Solusi Dengan Cepat
  • Terdorong Dengan Tantangan, mampu menentukan tujuan, dan mendelegasikan pekerjaan dengan baik
  • Tidak Begitu Perlu memiliki teman
  • Biasanya banyak benar dan punya langkah visi ke depan
  • Unggul dalam keadaan darurat dan kepepet.

Kekurangan Karakter Manusia Koleris

  • Selalu Tidak sabaran, mudah marah, dan senang sekali memerintah
  • Sangat bergairah/ sulit untuk santai
  • Sangat Menyukai kontroversi dan pertengkaran
  • Sangat Terlalu kaku, kuat dan keras
  • Sangat Tidak menyukai air mata dan emsoi tidak simpatik
  • Sangat Tidak suka bertele-tele
  • Sering memberikant keputusan tergesa-gesa
  • Cenderung memanfaatkan orang lain
  • Menghalalkan segala cara
  • Workaholic
  • Susah mengakui kesalahan dan meminta maaf

2. Karakter Manusia Sanguinis

Berbeda dengan koleris, tipe Sanguinis lebih mementingkan perhatian dari teman-temannya.

Tipe sanguinis adalah tipe yang populer. Selalu memantik agar semua perhatian tertuju pada dirinya.

Tipe ini memiliki rasa percaya diri yang tinggi, karena saking tingginya rasa kepercayaan itu membuatnya tidak tahu malu.

Berbeda dengan Koleris, sanguinis sangat suka keramaian, seperti halnya berada dalam berpesta.

Berhati gembira, dan membuat hati riang adalah kebiasaan yang dia lakukan untuk dirinya.

Sanguinis sangat senang jika diajak beraktivitas yang sifatnya bersama-sama. Namun, dia tidak mudah untuk diajak mendiskusikan hal serius.

Tipe seperti ini cenderung memberikan usulan disaat dia berpikir pendek. Memutuskan masalah pun juga demikian. Susah untuk berpikir jangka panjang.

Kestabilan Emosi Sanguinis

Manusia dengan tipe kepribadian sanguinis yang populer memiliki kepribadian yang sangat menarik.

Karena rasa percaya diri yang dia miliki. Manusia tipe ini mampu berbicara di depan publik dengan snagat baik.

Tak hanya itu, Sanguinis memiliki antusias yang tinggi. Rasa ingin tahu yang tidak bisa dipendam membuat dia sering bertanya-tanya.

Bahkan hingga hal yag tak perlu ditanyakan sekalipun. Hal yang paling menonjol dalam tipe karakter ini adalah sifatnya yang kekanak-kanakan.

So buat kalian yang bertemu dengan tipe seperti ini, baiknya ikuti saja dulu apa kemauan dirinya. Baru setelah itu kamu bisa masuk untuk mempengaruhinya.

Sosok Orang Tua Sanguinis

Manusia dengan tipe karakteristik sangunis yang populer akan sangat dekat dengan anak-anaknya.

Orang tua dengan karakteristik seperti ini akan mudah memuaskan hati istrinya dikala dia sedang sedih.

Sanguinis juga memberikan perhatian yang lebih kepada anak-anaknya. Tak hanya keluarga yang bahagia, tetangga pun bangga memiliki tetangga sebelah yang riang gembira.

Siapa sih yang tidak kenal dengan Fulan, dia saja pupuler di kampung. Nah kurang lebih seperti itu.

Sosok Pekerja Sanguinis

Sanguinis memiliki energi dan antusiasme, memiliki cara cemerlang, mampu mengilhami orang lain untuk ikut serta, memberikan semangat pada orang lain untuk bekerja. Tipe Karakter Manusia Sanguinis yang populer cenderung sukarelawan menerima dan menjalankan tugas, memikirkan kegiatan baru yang menyenangkan, kreatif dan inovatif, selalu memikirkan cara yang memukau dan menyenangkan, tampak hebat di permukaan. Kalo kamu bertemu dengan pekerja sanguinis, jangan sampe kehilangan dia ya.

Sosok Teman Sanguinis

Karena kepopulerannya, sanguinis sangat mudah untuk mendapatkan teman. Followers nya pasti banyak, karena dia terkenal. Walaupun dia tidak kenal siapa yang kenal dia, Sanguinis tetap berbuat baik kepada sesama. Manusia dengan tipe Sanguinis mudah berteman dengan siapapun, mencintai semua orang disekitarnya. Tak hanya itu, dia suka dipuji dan mendapat perhatian, tampak menyenangkan, dan bukan pendendam. Jadikan sanguinis sebagai temanmu ya.

Kelebihan Karakter Manusia Sanguinis

  • Menyukai bicara ditempat umum, Sangat Antusias, Ekspresif, Emosional dan Demonstratif
  • Wajahnya selalu Ceria dan juga rasa ingin tahu yang penuh
  • Dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan
  • Berhati tulus walaupun terkadang kekanak-kanakan
  • Sangat Senang berkumpul, mudah berteman dan menyukai orang lain
  • Sangat Senang dengan pujian dan ingin menjadi perhatian
  • Menyenangkan, dan mudah memaafkan.
  • Tidak menyimpan dendam
  • Mengambil inisiatif, menghindari hal-hal atau keadaan yang membosankan
  • Sangat Menyukai Hal-Hal yang sifatnya Spontan

Kekurangan Karakter Manusia Sanguinis

  • Suara Dan Tertawa Yang Keras.
  • Membesarkan Suatu Hal atau Kejadian
  • Sulit untuk diam.
  • Mudah ikut-ikutan.
  • Sering minta persetujuan.
  • Pelupa.
  • Banyak Bicara
  • Cenderung tidak tepat waktu
  • Mendominasi percakapan.
  • Suka Menyela.
  • Sulit mendengarkan dengan totalitas.
  • Sering mengambil permasalahan orang lain.
  • Egoistis.
  • Suka mementingkan diri sendiri.
  • Sering berdalih, dan sering mengulangi cerita yang sama.
  • Suka menghabiskan uang, daripada menabung.

3. Karakter Manusia Melankolis

Karakteristik manusia yang melankolis dapat kita temui dimana saja.

Karakter ini juga bisa dikenal dengan sikap perfectsionisnya.

Karena mereka kebanyakan memiliki sikap rapi, teratur, dan terencana.

Melankolis juga mampu melihat segalanyadari aspek-aspek kecil yang dia dapati.

Karakter seperti ini bisa dilihat dengan kondisi rumahnya yang rapi, semua tertata dengan baik, furnitur rumah yang bagus, dan kondisi rumah yang bersih.

Si melankolis ini ternyata juga suka mengejar jawaban yang belum terjawab. Kadang maksa sih hehe.

Sosok Emosi Melankolis

Manusia dengan karakter ini biasanya berpikir dengan rumit. Oleh karena itu dia pandai menganalisa suatu hal dengan baik. Karena kebiasaan analitiknya, melankolis memiliki kecerdasan yang tinggi.

Tak hanya itu, melankolis juga memiliki bakat terpendam dalam diri. Terkadang dia juga mudah tersinggung dengan pendapat orang lain.

Tetapi bukan berarti dia tak suka pendapat orang tersebut. Melankolis bahkan rela berkorban untuk orang lain.

Jadi jika kalian bertemu dengan sosok seperti ini, pahami betul ya.

Sosok Orang Tua Melankolis

Jika Karakteristik melankolis menjadi orang tua, dia akan memilki standard keluarga yang tinggi.

Segala hal yang ada di rumah tidak akan dibiarkan berjalan begitu saja, harus tertata dan teratur.

Melankolis selalu menjaga rumah agar tampak bersih dan rapi. Suka membereskan mainan anak-anaknya.

Jika melankolis memiliki bakat, dia akan menularkan bakat itu kepada anak-anaknya.

Melankolis akan bahagia jika masa depan anaknya terstruktur dengan baik.

Buat kalian para anak, bahagialah jika menemukan sosok orang tua melankolis.

Sosok Teman Melankolis

Karakteristik melankolis sangat hati-hati dalam menjalin pertemanan.

Sekalinya melankolis menilai dia adalah teman yang cocok, maka hubungan pertemanan itu cenderung akan bertahan lama.

Melankolis susah memiliki teman yang cocok, namun sekalinya mendapatkan yang baginya baik, maka akan terjadi hubungan yang baik.

Melankolis akan sangat memperhatikan teman itu, rela berkorban, dan penuh belas kasih.

Jika kalian dianggap teman bagi melankolis, maka jangan sia-siakan pertemanan itu.

Kelebihan Karakter Manusia Melankolis

  • Analitis, Mendalam, Serius dan Bertujuan, Berorientasi Pada Jadwal
  • Artistik, kreatif, Sensitif
  • Rela Berkorban
  • Idealis
  • Standar tinggi
  • Perfeksionis
  • Tekun, Rapi, Dan Hemat
  • Mencari solusi pemecahan masalah dengan kreatif.
  • Selalu menyelesaikan tentang apa yang udah dimulai.
  • Berteman dengan hati-hati
  • Menghindari perhatian dari orang banyak
  • Mau mendengar keluhan
  • Setia
  • Sangat Memperhatikan Orang Lain

Kekurangan Karakter Manusia Melankolis

  • Lebih Banyak Melihat Masalah Dari Sisi Negatif
  • Pendendam
  • Mudah merasa bersalah
  • Murung dan tertekan
  • Lebih dominan dalam ‘bagaimana’ bukan kepada ‘apa’
  • Kadang Merasa Tertekan Di Situasi  Yang Tak Sempurna dan Berubah-ubah
  • Lebih banyak menghabiskan waktu untuk menganalisa dan berpikir.
  • Memiliki Standar Yang Tinggi
  • Hidup Berdasarkan Definisi
  • Susah Bersosialisasi
  • Cenderung pilih-pilih kawan
  • Susah mengungkapkan perasaa
  • Mudah memiliki rasa curiga yang besar
  • Skeptis pada pujian yang diberikan

4. Karakter Manusia Plegmatis

Plegmatis berarti cinta damain. Sosok manusia dengan karakteristik seperti ini biasanya terlihat kalem, selow, dan menuruti apa kata orang.

Menuruti apa kata orang berarti mengikuti segala perintah orang tersebut, melainkan selalu merendahkan diri dihadapan orang tersebut.

Oleh karena itu jika diajak berdebat, orang dengan tipe plegmatis lebih sering mengalah mengatakan “oke, iyadeh, yasudah”.

Plegmatis menyukai kehidupan yang biasa-biasa saja dan tenang.

Makanya plegmatis ngga suka dengan konflik. Kenapa tidak suka konflik?

karena dia adalah sosok penyabar.

Apabila plegmatis menghadiri suatu diskusi dan berperan untuk mengambil keputusan, maka dia tipe orang yang menunda-nunda atau berpikir lambat.

Sosok Emosi Plegmatis

Emosi yang dimiliki plegmatis cenderung stabil.

Karena dia bisa memposisikan diri agar tidak terjadi sebuah konflik.

Dia penyabar yang handal, Amarahnya tak mudah meledak. Selain itu dia juga memiliki hati nurani dan simpati yang tinggi.

Jika Plegmatis merasakan emosi negatif, dia akan berusaha untuk menyembunyikannya.

Dia hanya mengeluarkan emosi-emosi poditif yang ada dalam dirinya.

Sosok Orang Tua Plegmatis

Orang tua dengan tipe plegmatis merupakan orang tua yang diidamkan oleh semua anak.

Selain cinta damai akan keluarga yang sakinah, Orang tua seperti ini juga akan peduli dengan keamanan anak-anaknya.

Bagaimana keadaan disekolah, dirumah, di lingkungan masyarakat, yaa dimana saja pokoknya.

Ketika memikirkan masa depan anak, plegmatis lebih memilih untuk bertanya terlebih dahulu kepada anak.

kemauan sesungguhnya seperti apa, dan dia akan mengusahakan serta mendorong anaknya untuk mencapai hal yang diinginkan.

Sosok Pekerja Plegmatis

Manusia dengan karakter ini merupakan tipe pekerja yang cakap dan tanggap.

Karena sikap cinta damai nya, sering kali menemukan atau menyetujui keputusam dengan cepat.

Memiliki kemampuan administratif yang sangat baik. Seringkali menghindari hal-hal yang sifatnya dapat memicu konflik.

Jika sudah terjadi konflik, plegmatis akan berusaha untuk menengahinya.

Meski kerja selalu memberikan tekanan,

Tapi plegmatis akan selalu menemukan cara untuk bahagia dengan pekerjaanya.

Sosok Teman Plegmatis

Sosok teman plegmatis sangat mudah ditemukan. Dia yang suka damai, dia yang banyak diam, dia yang selalu mengambil posisi tengah.

Dia yang sukan mendengarkan dengan baik. Dia yang mudah diajak bergaul. Dan dia yang tidak pernah emosi.

Karena sikap ini plegmatis memiliki banyak teman. Memiliki perhatian yang lebih, dan belas kasih tanpa pamrih.

Kelebihan Karakter Manusia Plegmatis

  • Suka Sabar
  • Suka santai
  • Terlihat tenang
  • Merupakan pendengar yang baik
  • Tidak banyak bicara
  • Cenderung bijaksana
  • Simpatik
  • Baik hati
  • Cenderung menyembunyikan emosi
  • Penengah konflik yang bagus 
  • Menyenangkan
  • Mudah bergaul
  • Tak suka jika menyinggung perasaan orang lain
  • Bekerja dibawah tekanan bukan suatu masalah
  • Senang melihat dan mengawasi
  • Peduli
  • Mudah mendamaikan dan didamaikan

kekurangan Karakter Manusia Plegmatis

  • Kurang peduli pada perubahan di lingkungan sekitar
  • Gampang takut
  • Kadang merasa khawatir
  • Cenderung menghindari konflik
  • Punya rasa tanggung jawab tinggi
  • Terkadang Keras kepala
  • Terkadang sulit kompromi
  • Sering kurang berorientasi pada tujuan
  • Lebih banyak malu dan diam
  • Lebih suka mengamati daripada terjun langsung
  • Terkesan hidup tanpa visi misi
  • Seperti tidak ada masalah
  • Menganggap beberapa hal remeh temeh

So Kalian masuk kategori yang mana nih? atau jangan-jangan semuanya ada di sifatmu? Selamat!

Tinggalkan Balasan

%d